Dinas Perhubungan Simalungun Terima Sertifikat Dari Kemeterian Perhubungan Republik Indonesia di Bandung

    Dinas Perhubungan Simalungun Terima Sertifikat Dari Kemeterian Perhubungan Republik Indonesia di Bandung
    Direktur Sarana Transportasi Jalan Danto Restyawan saat menyerahkan sertifikat kepada Kepala Dinas Perhubungan Simalungun Sabar Saragih

    BANDUNG-Dinas Perhubungan Simalungun terima Sertifikat dari Kemeterian Perhubungan Republik Indonesia atas komitmennya yang tinggi dalam mewujudkan kendaraan yang berkeselamatan

    Sertifikat tersebut diserahkan Dirjen Perhubungan Darat melaui Direktur Sarana Transportasi Jalan Danto Restyawan dan diterima langsung Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun Sabar Pardamean Saragih pada puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Penguji Kendaraan Bermotor ke-22 yang digelar di Hotel Holiday Inn Pasteur Bandung Jawa Barat, Kamis (29/8/2024).

    Sertifikat ini diberikan kepada Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun sebagai bentuk apresiasi atas komitmen yang tinggi dalam mewujudkan kendaraan yang berkeselamatan, sekaligus sebagai motivasi untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

    Komitmen ini memang telah ditunjukkan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun yang mana telah melakukan berbagai upaya-upaya dalam pembenahan dan perbaikan di bidang keselamatan berlalu lintas. 

    Upaya-upaya yang dilakukan Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun diataranya adalah mengaktifkan kembali Balai UPUBKB (Unit Pelaksana Uji Berkala Kendaraan Bermotor) di Jln. Jhon Horailan Saragih Pamatang Raya dan Balai UPUBKB yang berada di Jln Asahan Kecamatan Siantar.

    Selain itu, Dinas Perhubungan Simalungun juga aktif melakukan pengawasan, penindakan hukum serta sosialisasi keselamatan bagi pengendara di wilayah Kabupaten Simalungun. 

    Usai menerima penghargaan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun, Sabar P Saragih mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung Pemkab Simalungun dalam upaya membenahi dan memperbaiki di bidang keselamatan berlalu lintas di Tanoh Habonaron Do Bona.

    "Penghargaan ini sebagai bentuk motivasi bagi kami untuk terus berkomitmen dalam melakukan pembenahan dan perbaikan khususnya di bidang keselamatan lalu lintas, serta memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat di Kabupaten Simalungun, ”kata Sabar.(*)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Raja Marpitu dan Tuan Guru Batak Berangkatkan...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Produktifitas Pertanian, Pj Gubernur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Gubernur Sumut Keluarkan SE, Bupati dan Wali Kota Diminta Pekerjaan Konstruksi Gunakan Bahan Material dari Perusahaan Berizin dan Bayar Pajak
    Amankan Gelaran Aquabike World Championship 2024 di Kota Touris Parapat, Polri dan Basarnas Kearahkan Dua Helikopter
    KSOPP Siapkan Operasi Angkutan Nataru 2024-2025 untuk Liburan Aman dan Selamat, 10 Kapal Fery Disiapakan Layani Pemudik
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Kasus Amrick Singh No Viral No Justice, Mahfud MD Diminta Selidiki Dana 20 Miliar Dari Polda Sumut
    Penemuan 22 Motor Bodong di Rumah Oknum TNI: Jaringan Pencurian Terbongkar
    Dinas PUTR Simalungun Unggah Gambar Incumbent Dimasa Cuti di TikTok, Dugaan Ketidaknetralan ASN Semakin Nyata
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Arus Balik Simanindo ke Tigaras Ramai Lancar, KMP Sumut I dan II Beroperasi Hingga Jam 21
    Farianda Putra Sinik: Sumut Beruntung Pelatihan Jurnalisme Indonesia Untuk Pertama Kali Digelar
    Diduga Terjadi Tindak Pidana Korupsi Dana Desa Pengadaan Bibit Pohon Tahun 2023, DPP Sumatera Transportasi Datangi Kejaksaan Tinggi Sumut
    Hari ke Dua, Ijeck Kuasai 3 dari 4 Special Stage di Kejurnas Sumatera Utara Rally 2024
    Regal Springs Indonesia Gelar Penyuluhan Gizi dan Pemeriksaan Kesehatan Kepada Siswa-Siswi SD Negeri 091464 Parapat Bertajuk “Gemarikan
    Naiki Kapal Pinisi, Sembilan Delegasi Negara Kunjungi Kaldera Toba dan Batu Gantung
    Posko Narkoba Polrestabes Medan di Jalan Jermal Tak Terlihat Lagi

    Ikuti Kami