Stroom KTV Dituding Sediakan Narkoba, Ineks Sebutir Dibanderol Rp350 Ribu Rupiah

    Stroom KTV Dituding Sediakan Narkoba, Ineks Sebutir Dibanderol Rp350 Ribu Rupiah
    Lokasi Stroom KTV di Jalan Listrik, Kota Medan.

    MEDAN - Peredaran narkoba di Sumatera Utara sudah sangat memprihatinkan. Provinsi yang dipimpin Edy Rahmayadi ini dinobatkan sebagai peringkat pertama dalam kasus peredaran narkoba. Pusat-pusat peredaran barang haram itu dapat terlihat disejumlah tempat hiburan malam di Kota Medan, Selasa (20/6/2023).

    Salah satunya Stroom KTV yang terletak di Selecta Building Jalan Listrik Medan. Informasi yang diperoleh awak media, narkoba yang ditawarkan di tempat hiburan malam ini dijajakan oleh para waitres. Harganya, sebutir mencapai Rp350 ribu. 

    "Itu (harga Rp350 ribu) yang bagusnya, bang. Kalau yang biasa-biasa, harganya Rp300 ribu, " kata salah seorang pengunjung yang kerap menikmati akhir pekan di Stroom KTV. Ia pun minta namanya tidak dicantumkan. 

    Ia menambahkan, meski bisa dibeli dengan waitress atau kaptennya, tetapi mereka juga tak sembarangan memenuhi pesanan dari pengunjung.

    "Biasanya gitu, bang. Kalau hanya baru sekali atau dua kali kita berkunjung ke sana, mereka pun tak berani menawarkan obat (ineks). Tetapi kalau memang sudah sering, baru mereka berani menawarkannya (ineks), " katanya.

    Lebih lanjut dikatakannya, tak hanya narkoba saja, di Stroom KTV juga banyak cewek-cewek seksi yang menjajakan diri untuk melayani para pengunjung, tarifnya bervariasi. 

    "Kalo hanya untuk menemani (karaoke) saja, biasanya saya berikan tips Rp300 sampai Rp500 ribu. Tetapi kalau mau lebih dari itu, tarifnya pun lebih tinggi lagi, " sebut sumber.

    Dengan maraknya peredaran narkoba di tempat hiburan malam itu, pihak kepolisian pun diharapkan dapat melakukan tindakan tegas.

    Terpisah, saat dikonfirmasi manager Stroom KTV dinomor 0853-6230-xxxx, walau terlihat centang dua berwarna biru, namun sampai berita ini diterbitkan belum mendapatkan penjelasan resmi.

    Kapolsek Medan Kota, Kompol Selvintriansih juga saat dikonfirmasi belum memberikan tanggapannya. (AL)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Rekanan PTPN IV Asal Jadi Kerjakan Proyek...

    Artikel Berikutnya

    Proyek Investasi Tanaman Berkelanjutan di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    KSOPP Siapkan Operasi Angkutan Nataru 2024-2025 untuk Liburan Aman dan Selamat, 10 Kapal Fery Disiapakan Layani Pemudik
    Amankan Gelaran Aquabike World Championship 2024 di Kota Touris Parapat, Polri dan Basarnas Kearahkan Dua Helikopter
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Dr Aqua Dwipayana: Aku Bersyukur Jadi Wartawan
    Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Seksi Tebing Tinggi-Parapat-Indrapura dan Limapuluh
    Dinas PUTR Simalungun Unggah Gambar Incumbent Dimasa Cuti di TikTok, Dugaan Ketidaknetralan ASN Semakin Nyata
    Penemuan 22 Motor Bodong di Rumah Oknum TNI: Jaringan Pencurian Terbongkar
    Farianda Putra Sinik: Sumut Beruntung Pelatihan Jurnalisme Indonesia Untuk Pertama Kali Digelar
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Pelabuhan Megah Muara Sepi Penyebrang, Peran Dishub Pemprov Sumut dan Taput Diperlukan Hidupkan Ekonomi Sekitar
    Diduga Terjadi Tindak Pidana Korupsi Dana Desa Pengadaan Bibit Pohon Tahun 2023, DPP Sumatera Transportasi Datangi Kejaksaan Tinggi Sumut
    Hari ke Dua, Ijeck Kuasai 3 dari 4 Special Stage di Kejurnas Sumatera Utara Rally 2024
    Regal Springs Indonesia Gelar Penyuluhan Gizi dan Pemeriksaan Kesehatan Kepada Siswa-Siswi SD Negeri 091464 Parapat Bertajuk “Gemarikan
    Naiki Kapal Pinisi, Sembilan Delegasi Negara Kunjungi Kaldera Toba dan Batu Gantung
    Posko Narkoba Polrestabes Medan di Jalan Jermal Tak Terlihat Lagi

    Ikuti Kami